Temanggung, MediaCenter - Dinas Komunikasi dan Informatika (Dinkominfo) Kabupaten Temanggung terus gencar melakukan edukasi literasi digital bagi generasi muda. Kali ini, sosialisasi bertajuk Internet Cerdas, Kreatif, dan Produktif (INCAKAP) dilaksanakan di SMP Muhammadiyah Program Khusus Temanggung dengan menyasar siswa-siswi kelas 8 sebagai peserta utama, Kamis (29/1/2026).
Eko Kus Prasetyo selaku Prahum Ahli Muda Dinkominfo, memberikan sambutan pembuka dan penekanan substansi. Eko Kus yang akrab disaba Ekape menyampaikan, pentingnya bagi siswa untuk memahami sisi tajam teknologi digital yang memiliki sisi positif, sekaligus negatif yang membahayakan, jika tidak dikelola dengan bijak.
"Teknologi digital bagai pedang bermata dua, banyak sisi positifnya, tidak sedikit efek negatifnya, teman-teman Gen Z dan Gen Alpha harus bijak menyikapi dan cerdas untuk mengambil manfaatnya," tandas Ekape.
Penyampaian materi inti disampaikan oleh Firman Adi selaku Prahum Terampil Dinkominfo. Dalam penjelasannya, Adi menuturkan, bahwa pemilihan siswa kelas 8 sebagai target prioritas, karena mereka berada di masa transisi yang krusial, di mana beban pelajaran belum seberat kelas 9, namun sudah sangat aktif menggunakan internet.
"Di dunia yang serba digital ini bisa dibilang hampir di atas 90% pasti menggunakan internet sebagai aksesibilitas. Melalui INCAKAP, kita ingin siswa tidak hanya sekedar bermain, tapi bisa menggunakan internet untuk searching, learning, hingga creating atau menjadi pembuat konten yang bermanfaat," ujar Adi di hadapan para siswa.
Selain manfaat, para siswa juga dibekali pemahaman mengenai "Zona Merah" internet, seperti bahaya cyberstalking, cyberbullying, hoaks, hingga pentingnya menjaga kerahasiaan data pribadi. Para siswa diingatkan untuk selalu berpikir sebelum mengklik atau mengirimkan konten melalui slogan "Pikir Dulu Sebelum Klik, Pikir Dulu Sebelum Kirim".
Kegiatan yang berlangsung interaktif ini diakhiri dengan sesi tanya jawab bersama siswa-siswi SMP Muhammadiyah Temanggung.
Melalui kegiatan ini, diharapkan siswa-siswi SMP Muhammadiyah PK Temanggung dapat menjadi pelopor pengguna internet yang cerdas, aman, dan tetap mengedepankan etika, serta norma yang berlaku di dunia maya. (Psha;Fir;Ekp)
DINKOMINFO